Karakter Visual Sebagai Cerminan Konsep Diri Anak Generasi Z
Kata Kunci:
Konsep diri, Karakter, Generasi ZAbstrak
Konsep diri menjadi isu yang sudah sejak lama dibahas, bagaimana konsep diri terbentuk serta apa saja yang menjadi faktor pembentuknya, sosial, budaya, serta teknologi turut mempengaruhi pembentukan konsep diri. Seiring berkembangnya zaman hal seperti kehidupan sosial dan budaya serta teknologi terus berkembang, perkembangan ini pada akhirnya mempengaruhi pembentukan konsep diri bagi mereka yang hidup pada zaman tersebut. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan memahami konsep diri dari sudut pandang anak generasi Z yang tumbuh seiring berkembannya kehidupan sosial budaya, serta teknologi melalui perancangan karakter visual. Penelitian dilakukan dengan melibatkan satu narasumber sebagai anak dari generasi Z, menggunakan metode kualitatif dengan teknik wawancara, penelitian ini menghasilkan penemuan bahwa anak muda generasi Z mampu mendeskripsikan konsep diri melalui perancangan karakter visual yang dilakukannya, perancangan karakter visual yang dilakukan seringkali berkaitan dan bersifat cerminan atas konsep diri mereka.