Analisis Karakter Flash Gordon dan Sangkuriang pada Ornamen Batik Sebagai Media Pembelajaran Ilustrasi
Kata Kunci:
Karakter Flash Gordon dan Sangkuriang, Ornamen Batik, Media Pembelajaran IlustrasiAbstrak
Ilustrasi adalah salah satu keterampilan dasar yang harus dimiliki oleh mahasiswa di program studi Desain Komunikasi Visual (DKV).Pembelajaran ilustrasi harus banyak memberikan contoh nyata terhadap bagaimana sebuah sebuah ilustrasi menjadi elemen yang dapat memperkuat sebuah narasi atau sebuah kisah. Pada studi ini akan dilakukan analisa komparatif terhadap visual ilustrasi yang ditemukan pada ornamen batik Indonesia, namun yang memiliki motif atau ornamen karakter film fantasy yang di adaptasi dari kisah negara luar Flash Gordon, dan ornamen batik yang diadaptadi dari cerita legenda Indonesia yaitu Sangkuriang. Analisa ilustrasi mencakup pada penggayaan /stilasi, pengembangan, serta tata penempatan dan unsur visual lainnya. Tujuan dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan contoh pengembangan dan adaptasi pada ragam kisah yang bersumber dari kisah rakyat baik dari Indonesia maupun wilayah lain, untuk dikembangkan menjadi gagasan pada mahasiswa kelak dalam berkarya, terutama untuk meningkatkan keterampilan, kekayaan narasi visual dan gaya ilustrasi yang dihasilkan. Metoda dalam penelitian ini menggunakan studi analisa deskriptif komparatif, dimana unsur intraestetik dan unsur ekstraestetik akan diungkap pada penelitian ini. Hasil dari penelitian ini adalah temuan dan paparan data yang dapat dijadikan rujukan dan referensi pada mahasiswa untuk media pembelajaran sekaligus referensi untuk mengembangkan keterampilan ilustrasi.